TiNewss.Com - Untuk sebuah BUMD kelas dunia, keterbukaan informasi dari Kampung Makmur, sepertinya tidak tampak.
Di Kabupaten yang melek digital, Redaksi TiNewss.Com tidak menemukan alamat website perusahaan ini.
Padahal modal yang digelontorkan miliaran Rupiah, sebagaimana dikutip dari media sosialnya Instagram @kampungmakmur.
Untuk Instagram Kampung Makmur, yang pertama kali diterbitkan pada 13 Juli 2020, ternyata hingga 21 Oktober 2022 atau sekitar 2 tahun 3 bulan, hanya diikuti oleh 659 follower dengan 106 postingan.
Postingan terakhir, 27 Juni 2022. Menampilkan video berbahasa Inggris, tanpa narasi dan baru di sukai 1 orang. Postingan sebelumnya pada bulan Februari tanggal 28 tentang Sumedang menjadi Tuan Rumah MTQ. Itu pun tidak ada narasi, hanya video yang berasal dari Humas Pemda Sumedang.
Padahal keterbukaan informasi publik di Sumedang, mendapatkan rating bagus, tapi tidak dengan BUMD Kampung Makmur.
Baca Juga: Apa Manfaat Sumedang Raih Banyak Penghargaan? Ini Jawaban Cerdas Bupati Dony
Selain pengelolaan Instagram, ternyata pengelolaan media sosial facebook dengan Fanpage ini bari diikuti oleh 522 pengikut dan baru pendapatkan like 503.
Dibanding dengan pengelolaan Instagram, Facebook Kampung Makmur lebih tidak terawat.
Postingan terakhir pada 5 Mei 2021 atau 1 tahun 6 bulan yang lalu, dengan postingan perjalanan bisnis. Mendapatkan like 6 kali dan komentar 2 kali.
Baca Juga: Desy Ratnasari Miliki 2 Calon Pendamping, Apakah David Chalik atau Syahrul Gunawan?
Alih-alin Perusahaan kelas dunia, ternyata Kampung Makmur tidak memiliki website khusus. Berbeda dengan Bank Sumedang dan Perumda PDAM yang sudah memiliki website.
Ternyata bukan cuma website dan pengelolaan media sosial, Instagram Direktur PT Kampung Makmur pun, kini sudah tidak aktif.***
Artikel Terkait
Mengelola Sejumlah Aset Milik Pemda Sumedang, Wabup: Kampung Makmur Belum Sehat
Ini Profil Manajemen PT Kampung Makmur, Yang DInilai Belum Sehat Oleh Wabup Sumedang
Apa kabar Penjualan Saham BUMD Kampung Makmur Sumedang
Ini Modal Pemda Sumedang di Kampung Makmur, Tidak Ada Laporan Terpublikasi