Hadiri Pembukaan Klinik Kecantikan Gledia, Kadisparbudpora Sumedang: Glowing Bukan Hanya Kebutuhan Kaum Hawa

- Sabtu, 24 September 2022 | 14:28 WIB
Kepala Dinas Parbudpora Kabupaten Sumedang dan Ketua BPC PHRI Kabupaten Sumedang beserta istri, saat menghadiri launching klinik kecantian dan skincare Gledia di Jalan 11 April Sumedang (TiNewss/Rauf)
Kepala Dinas Parbudpora Kabupaten Sumedang dan Ketua BPC PHRI Kabupaten Sumedang beserta istri, saat menghadiri launching klinik kecantian dan skincare Gledia di Jalan 11 April Sumedang (TiNewss/Rauf)

 

TiNewss.Com - PT Global Esmetika Utama sebagai Holding perusahaan, telah meresmikan salah satu bisnisnya yakni Gledia, di Jalan 11 April No 92 Kelurahan Talun, Kecamatan Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang pada Sabtu 24 September 2024. 

Hadir dalam pembukaan acara tersebut, Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Sumedang, Bambang Rianto beserta istri.

Bambang menyambut baik adanya klinik kecantikan Gledia di Sumedang.

Baca Juga: Potensi Bisnis Kecantikan di Sumedang, Sangat Besar! Alasan Dito, Buka Bisnis ini

Menurut Bambang, saat ini Glowing bukan hanya kebutuhan para Wanita, Pria juga membutuhkannya.

"Kami juga bagian dari pasar, karena glowing bukan hanya kebutuhan kaum hawa, kaum adam juga sudah menjadi sebuah kebutuhan," katanya.

Dengan kehadiran klinik kecantikan dan skincare di Sumedang, Bambang merasa bersyukur.

"Saya dan istri, tidak perlu lagi ke Bandung," jelas Bambang.

Baca Juga: Dibalik Gugat Cerai Bupati Purwakarta Ambu Anne ke Dedi Mulyadi, Keduanya sayang Anak, Netizen Berdoa

Selain kehadiran Bambang bersama istri, juga tampak Ketua PHRI Kabupaten Sumedang H. Nana Mulyana, yang juga hadir bersama istrinya.

Direktur Utama PT. Global Esmetika Utama, dr.R. Harnandito Yudhitia, atau biasa dipanggil dokter dito, menyampaikan terima kasih atas kehadiran sejawat dan juga mitra dirinya. 

Untuk diketahui, dokter ditho yang juga pemilik Saphire City Park (Sacipa), adalah Sekretaris BPC PHRI Sumedang, dan Komisari Badan Komisaris pada Badan Promosi Pariwisata Daerah Kabupaten Sumedang.

Baca Juga: Bupati Garut Gandeng Lineapelle dan Unic Milan dari Italia untuk Kembangkan Industri Kulit Sukaregang

Halaman:

Editor: Rauf Nuryama

Tags

Terkini

Prakiraan Cuaca Kabupaten Sumedang, 26 September 2023

Selasa, 26 September 2023 | 05:50 WIB
X