TiNewss.com - Untuk menertibkan keamanan di wilayah Kabupaten Sumedang yang meresahkan warga, pihak Polres Sumedang telah meningkatkan kegiatan rutin Patroli Gabungan.
Patroli Gabungan dalam rangka operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mencegah kejahatan seperti premanisme, balapan liar, Curat, Curas, dan Curanmor.
Demikian Kapolres Sumedang, AKBP Eko Prasetyo Robbyanto menjelaskan kepada Tinewss.com.
Maksud dan tujuan kegiatan operasi gabungan ini ditingkatkan menjelang hari libur akhir pekan, Sabtu (19/6/2021)
"Kegiatan ini untuk menjaga situasi kamtibmas khususnya menjelang hari libur pada malam Sabtu dan malam Minggu, Polres Sumedang secara rutin melaksanakanan kegiatan KRYD," ujarnya.
Eko menuturkan dalam pelaksanaan KRYD ini di sekitaran Kota Sumedang. Hal ini dilakukan karena tempat tersebut posisinya ditengah dan dikota.