Info Loker Sumedang : PT Bank BTPN Syariah Buka Lowongan Kerja Khusus Wanita Lulusan SMA/SMK

- Senin, 13 Maret 2023 | 05:54 WIB
PT Bank BTPN Syariah membuka lowongan kerja bagi wanita, sebagai community officer. (btpnsyariah/TiNewss.Com/Deden Sutrisno)
PT Bank BTPN Syariah membuka lowongan kerja bagi wanita, sebagai community officer. (btpnsyariah/TiNewss.Com/Deden Sutrisno)

TiNewss.Com - Kabar baik untuk para pencari kerja yang ingin coba berkarier di PT Bank BTPN Syariah. Sebab, saat ini PT Bank BTPN Syariah tengah membuka lowongan kerja di bulan Maret 2023.

Adapun daerah penempatan calon karyawan PT Bank BTPN Syariah ini meliputi area Sumedang, Cirebon, Kuningan, dan Majalengka.

Lowongan kerja terbaru PT Bank BTPN Syariah ini minimal lulusan SMA/SMK, khusus wanita. Bagi yang berminat, simak dulu informasinya terlebih dahulu sebelum melamar.

Baca Juga: Info Loker Sumedang : PT Bintang Toedjoe Buka Lowongan Kerja Bagi Pria/Wanita untuk Wilayah Sumedang

Dalam rekrutmen kali ini, PT Bank BTPN Syariah membuka kesempatan berkarier untuk posisi Community Officer (CO). Namun, terdapat beberapa persyaratan yang harus dipenuhi pelamar jika ingin bergabung dengan PT Bank BTPN Syariah satu ini.

Mengutip informasi dari unggahan laman instagram lokersumedang, Sabtu, 11 Maret 2023, berikut ini posisi dan kualifikasi yang harus dipenuhi untuk mengisi formasi tersebut dan bergabung di PT Bank BTPN Syariah.

Posisi :
Community Officer (CO)

Kualifikasi
1.Wanita, berusia 18-29 tahun
2.Minimal pendidikan SMA/SMK atau sederajat
3.Senang berpegian dan bertemu orang
4.Bisa mengendarai motor (manual)
5.Memiliki SIM C.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG Jawa Barat Hari Ini Senin 13 Maret 2023 : Bandung Hujan Ringan Siang Hingga Malam

Benefit dan Fasilitas:
1.Pendapatan tetap,THR,dan insentif.
2.Jaminan kesehatan lengkap (BPJS)
3.Fasilitas tempat tinggal dan kendaraan kerja
4.Pelatihan dan pengembangan diri
5.Kesempatan beasiswa Sarjana S1

Sebagai catatan, pendaftaran lowongan PT Bank BTPN Syariah ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis.

Bagi yang memenuhi persyaratan di atas silahkan datang langsung wawancara yang akan dilaksanakan di kantor Disnakertrans Kabupaten Sumedang dengan alamat Jl.Pangeran Kornel No 241, Pasanggrahan Baru Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang, pada hari Rabu 15 Maret 2023, mulai pukul 08.30 WIB.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG Yogyakarta Hari Ini 13 Maret 2023 : Seluruh Wilayah Yogyakarta Cerah Berawan Seharian

Ayo segera kirimkan CV dan lamaran ke https://bit.ly/RegistrasiCO.

Halaman:

Editor: Deden Sutrisno

Sumber: lokersumedang

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X