Ada Anomali Dalam LHKPN Johnny G Plate tahun 2021, Nilainya Bisa Mencapai Rp350 Milyar

- Kamis, 18 Mei 2023 | 20:25 WIB
Johnny G Plate, Mantan Menteri Komunikasi dan Informasi yang terjerat Korupsi, ada anomali dalam LHKPN tahun 2021. Nilainya mencapai Rp350 Milyar (TiNewss.Com)
Johnny G Plate, Mantan Menteri Komunikasi dan Informasi yang terjerat Korupsi, ada anomali dalam LHKPN tahun 2021. Nilainya mencapai Rp350 Milyar (TiNewss.Com)

TiNewss.Com - Johnny Gerard Plate atau Johnny G Plate mantan Menteri Komunikasi dan Informatika, dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2021 diwarnai kejanggalan.

Dia dilantik menjadi Menteri pada 23 Oktober 2019, dan berhenti sejak penetapan sebagai tersangka pada 17 Mei 2023.

Pada 17 Mei 2023 Dia ditahan karena terlibat dalam kasus korupsi proyek penyediaan infrastruktur Base Transceiver Station 4G, Infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 Bakti Kominfo tahun 2020-2022, dengan kerugian negara mencapai Rp 8 Triliun.

Baca Juga: MenPAN RB Azwar Anas Meminta Kerja Birokrasi harus beriorientasi pada Dampak

Atas dasar hal tersebut, menarik untuk dibongkar berapa aset yang dimiliki Johnny G. Plate yang dilaporkan ke KPK melalui LHKPN.

Dalam LHKPN terdapat Laporan dari Johnny G Plate untuk tahun 2019, 2020, dan 2021. Entah kenapa yang tahun 2022 belum ada laporannya.

Tahun 2019, Johnny G Plate melaporkan Harta Kekayaannya senilai Rp172.201.825.921, dimana Total Hartanya sebanyak Rp 197.951.825.921 dipotong hutang sebesar Rp25.750.000.000.

Baca Juga: Pemkab Sumedang Bakal Kucurkan BLT untuk Buruh Tani

Harta Kekayaan Johnny G Plate tahun 2019 terdiri dari Tanah sebanyak 20 lokasi dengan nilai 123.028.126.886, Kendaraan Rp460.000.000, Harta Bergerak lainnya Rp3.612.000.000, Surat Berharga Rp4.667.812.500 dan kas atau Setara kas sebesar Rp66.183.886.535.

Tahun 2020, Johnny G Plate melaporkan Harta Kekayaannya senilai Rp189.965.884.963, dimana Total Hartanya sebanyak Rp 214.715.884.963 dipotong hutang sebesar Rp24.750.000.000.

Harta Kekayaan Johnny G Plate tahun 2020 terdiri dari Tanah sebanyak 20 lokasi dengan nilai 139.489.015.886, Kendaraan Rp460.000.000, Harta Bergerak lainnya Rp3.612.000.000, Surat Berharga Rp4.667.812.500 dan kas atau Setara kas sebesar Rp66.487.056.577.

Baca Juga: Wakil Bupati Siak Buka Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran di Kecamatan Sungai Apit

Tahun 2021, Johnny G Plate melaporkan Harta Kekayaannya senilai Rp191.236.409.092, dimana Total Hartanya sebanyak Rp 201.588.409.092 dipotong hutang sebesar Rp10.352.000.000

Harta Kekayaan Johnny G Plate tahun 2021 terdiri dari Tanah sebanyak 46 lokasi dengan nilai 141.463.603.886, Kendaraan Rp460.000.000, Harta Bergerak lainnya Rp3.612.000.000, Surat Berharga Rp4.113.125.000 dan kas atau Setara kas sebesar Rp51.939.680.206.

Halaman:

Editor: Rauf Nuryama

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X