• Selasa, 26 September 2023

Dukung Gerakan Literasi Nasional Kemendikbudristek, AR Publishing Gelar Berbagai Event Nubar

- Minggu, 19 Maret 2023 | 07:47 WIB
Inilah para pemenang event Nulis Bareng AR Publishing dalam mendukung Gerakan Literasi Nasional (TiNewss.Com/Sesanti Dian Mayasari)
Inilah para pemenang event Nulis Bareng AR Publishing dalam mendukung Gerakan Literasi Nasional (TiNewss.Com/Sesanti Dian Mayasari)

TiNewss.Com - AR Publishing menggelar berbagai event Nulis Bareng (Nubar) di semua kalangan baik anak maupun dewasa Dalam rangka mendukung Gerakan Literasi Nasional (GLN) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bagi anak-anak Indonesia.

Beberapa event Nulis Bareng digelar secara massif dalam dekade 2 tahun ini. Terhitung sejak awal tahun 2022 sampai sekarang.

Beberapa program Nubar yang diadakan diantaranya:
1. Nubar (Nulis Bareng) Cerpen, Puisi, Quotes dengan tema bebas atau ditentukan penerbit.
2. KOPI (Kumpulan Opini Ideologis) adalah salah satu program Nulis Bareng (Nubar) khusus menyoroti problematika masyarakat terupdate dan solusinya dalam perspektif sosial dan agama.
3. BUMI ARP (Bulan Menulis AR Publishing) adalah program tantangan menulis 30 hari dengan tema tertentu baik fiksi maupun non fiksi.

Baca Juga: Resmikan SMK Unggulan Muhammadiyah 2 Kalirejo Lampung, Haedar Nashir Ungkap Kisah Perjuangan Muhammadiyah

Program-program tersebut diadakan setiap bulan. Berskala Nasional bahkan beberapa peserta dari Luar Negeri pun turut andil menyemarakkan. Hasil dari Nubar akan dibukukan dan dicetak secara fisik berupa buku antologi atau solo.

AR Publishing juga mengadakan program nubar untuk anak dengan nama PENA (Penulis Anak). Program ini menyasar siswa-siswi TK hingga SMP seluruh Indonesia.

Dari kegiatan Nubar 13 yang dilaksanakan mulai bulan Februari 2023 lalu yang dikuti dari berbagai profesi, mulai dari pelajar, mahasiswa, para pekerja hingga ibu rumah tangga.AR Pubishing telah menetapkan para pemenang Nubar tahun 2023.

Baca Juga: Karnaval Budaya dan Bazaar Meriahkan Hari Jadi Kabupaten Tanggamus Ke26

Berikut ini para pemenang Nubar 13 Tahun 2023 :

1.Kategori Puisi dan Cerpen dengan tema "Menggapai Dawai Mimpi"

Pemenang terbagi menjadi dua kelompok.Kelompok pertama, juara 1 diraih oleh Lisma Kurniati dengan cerpen berjudul "Cita-cita Si Mayat Hidup". Juara 2 diraih oleh Tri Sudarmi dengan cerpen berjudul "Malam Tak Selalu Gelap" dan juara 3 diraih oleh Dela Deliani dengan puisi berjudul "Asa Terkurung Logika".

Sedangkan, penulis favorit diraih oleh Anisa dengan cerpen berjudul "Kukejar Gelar Tahfidzku".

Kelompok dua, juara 1 diraih oleh Moh. Khusnul Abid dengan cerpen berjudul "Aku Senang". Juara 2 diraih oleh Cindy Aulia Sari denga cerpen berjudul "Gelembung Sabun" dan Juara 3 diraih oleh Lilik Aisatul Husnah dengan puisi berjudul "Halu Beraroma Manis".

Baca Juga: Ada 1 Juta Kuota Sertifikasi Halal Gratis 2023, Ini Syarat dan Alur Daftarnya

Halaman:

Editor: Deden Sutrisno

Sumber: Kemendikbudristek

Tags

Terkini

Dampak Tiktok Shop: Keluhan Pedagang Pasar Tanah Abang

Selasa, 26 September 2023 | 07:00 WIB
X