Bupati Siak Alfedri Apresiasi Kehadiran Tim SPBE Sumedang Bantu Tim SPBE Siak dalam Replikasi SPBE Sumedang

- Sabtu, 18 Maret 2023 | 07:28 WIB
Bupati Siak H. Alferdi memberikan apresiasi atas kehadiran Tim SPBE Sumedang ke Siak, saat acara sosialisasi Reflikasi Aplikasi Sumedang di Siak, 18/3/2023. (TiNewss.Com/Diskominfo Siak)
Bupati Siak H. Alferdi memberikan apresiasi atas kehadiran Tim SPBE Sumedang ke Siak, saat acara sosialisasi Reflikasi Aplikasi Sumedang di Siak, 18/3/2023. (TiNewss.Com/Diskominfo Siak)

 

TiNewss.Com--Bupati Siak Alfedri memberikan apresiasi atas kehadiran Tim Sumedang dalam membantu Kabupaten Siak untuk melakukan replikasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Bupati Siak membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Replikasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kabupaten Sumedang di Kabupaten Siak, yang berlangsung di Ruang Rapat Raja Indra Pahlawan pada hari Kamis (16/3/23).

Dalam sambutannya, Bupati Alfedri menyambut baik Kehadiran Tim Pemda Sumedang Kabupaten Sumedang, yang hadir ke Negeri Istana untuk membantu mereplikasi aplikasi SPBE Pemerintah Kabupaten Sumedang di Kabupaten Siak. Diharapkan dengan adanya acara ini, Kabupaten Siak dapat memperbaiki aplikasi SPBE dan menerapkan sistem pemerintahan yang lebih baik.

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Siak Provinsi Riau Serius Kembangkan SPBE, Sumedang Lakukan Pendampingan

  • "Saya mengapresiasi kesediaan dari Tim dari Kabupaten Sumedang untuk membantu Kabupaten Siak meningkatkan SPBE khususnya dalam mengukur pertumbuhan ekonomi, kemajuan ekonomi, PBB, angka kemiskinan, dan stunting, yang datanya sangat penting untuk mengetahui kondisi riil masyarakat dan juga meningkatkan pelayanan yang lebih baik di Kabupaten Siak," kata Alfedri.
  • Orang nomor satu negeri istana itu juga menekankan kepada jajaran Diskominfo Kabupaten Siak, akan pentingnya penerapan SPBE dalam penyelenggaraan pemerintahan yang memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi, untuk memberikan layanan kepada instansi pemerintah, aparatur sipil negara, pelaku bisnis, masyarakat, dan pihak-pihak lainnya agar terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik melalui e-government.

"Saya berharap kiranya semua OPD, kecamatan, dan desa di Kabupaten Siak komit menerapkan sistem SPBE ini. Demikian juga terkait penginputan data yang akurat dan lengkap sangat penting, karena pelayanan dan perizinan sekarang sudah serba online dan terpantau secara masif" ujar Alfedri.

Bupati Siak H. Alferdi berfoto bersama usai membuka acara sosialisasi reflikasi aplikasi Sumedang di Siak yang diselenggarakan Doskominfo Siak, 16/3/2023.
Bupati Siak H. Alferdi berfoto bersama usai membuka acara sosialisasi reflikasi aplikasi Sumedang di Siak yang diselenggarakan Doskominfo Siak, 16/3/2023. (TiNewss.Com/Diskominfo Siak)

Baca Juga: [Belajar dari Sumedang] Pemda Siak Datang Ke Sumedang Jalin Kerjasama Tiru SPBE Sumedang

Tahun 2022 sebutnya, Pemerintah Kabupaten Siak juga telah melakukan Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek), namun terkait penginputan data di aplikasi yang lengkap seperti halnya Pemerintah Kabupaten Sumedang perlu menjadi pembelajaran, sehingga program-program yang dijalankan dapat tepat sasaran.

Untuk itu, ia juga berharap melalui replikasi program ini pembangunan daerah lebih tepat sasaran sehingga masyarakat dapat lebih sejahtera, dan tentunya pelayanan yang diberikan oleh pemerintah akan lebih baik.

Bupati Alfedri juga mengajak para peserta sosialisasi untuk dapat memahami dengan baik penjelasan teknis yang diberikan oleh Tim Diskominfo Pemerintah Kabupaten Sumedang.

Acara sosialisasi Replikasi SPBE Pemerintah Kabupaten Sumedang di Kabupaten Siak ini, turut dihadiri oleh para penghulu dan Kepala Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Siak.

Baca Juga: Kabupaten Mamuju Tengah Bermimpi Jadi Yang Terbaik Dalam SPBE, Bahkan Lebih Baik Dari Sumedang

Sementara itu, Kepala Diskominfo Siak Romy Lesmana merasa bersyukur Tim Sumedang bisa hadir di Siak. Kami akan benar-benar fokus agar SPBE di Siak bisa berjalan dengan lancar.

"Semalam anak-anak Kami sudah bersinergi dengan Tim Sumedang, dan beberapa aplikasi sudah siap digunakan. Beberapa hari ke depan akan fokus mempersiakna dengan matang sebelum di launching oleh pa Bupati," ujarnya.

Halaman:

Editor: Asep D Darmawan

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Gunung Ibu Meletus, Kolom Abu Setinggi 1.100 Meter

Senin, 2 Oktober 2023 | 10:44 WIB
X